Departemen Perencanaan Wilayah dan Kota Universitas Diponegoro telah berhasil menyelenggarakan kegiatan Summer Course dan International Joint Studio pada tahun 2022 dan 2023. Kegiatan tersebut merupakan salah satu upaya DPWK Undip dalam mendukung misi Undip dalam menghasilkan lulusan yang unggul dan kompetitif. Selain itu, kegiatan tersebut juga ikut berperan dalam meningkatkan branding Undip di kancah internasional. Penyelenggaraan kegiatan tersebut bekerjasama dengan University of Hawai’i at Manoa (USA) dan diikuti oleh peserta internasional dari beberapa universitas di Asia, Amerika, Afrika, dan Eropa.

Melalui kesuksesan penyelenggaraan kegiatan internasional tersebut, DPWK Undip kembali berencana mengadakan Summer Course pada tahun 2025 mendatang. Persiapan penyelenggaraan Summer Course 2025 dilakukan melalui workshop yang dilaksanakan dua hari pada Selasa-Rabu, 30-31 Januari 2024 di Ruang B105 DPWK Undip. Pada hari pertama, Dr. -Ing. Wakhidah Kurniati sebagai narasumber memaparkan kegiatan Summer Course 2022 dan 2023. Selanjutnya pada hari kedua, Dr. -Ing. Santy Paulla Dewi sebagai narasumber memaparkan kegiatan International Joint Course. Kegiatan workshop ini dihadiri oleh 21 dosen DPWK Undip.

Kegiatan workshop Summer Course dan International Joint Studio ini diharapkan mampu memberikan gambaran penyelenggaraan kegiatan sebelumnya dan meningkatkan kesiapan panitia penyelenggara. Selain itu, harapannya melalui sharing session ini kelak kegiatan Summer Course dan International Joint Course dapat berjalan dengan lancar sehingga dapat bermanfaat bagi pengalaman mahasiswa di luar kampus serta memperluas jejaring dengan universitas dan mitra lainnya.